BULANG - Pondok Pesantren Al Mujahadah, Bulang, Prambon, Sidoarjo mengadakan pengajian umum dan peringatan Haul ke-1 Al Maghfurlah KH. Rohmat Sholahudin, Sabtu (10/12/22). Dalam kegiatan tersebut hadir Kiai Ali Mustawa mengingatkan akan keutamaan kalimat Laa ilahailallah.
"Kalimat Laa ila hailallah itu kalau ditulis hurufnya ada dua belas, dua belas dibagi lagi jadi 6 lahir dan 6 batin," ujarnya.
Beliau menambahkan, "Enam lahir yaitu syahadat, sholat, zakat, puasa, haji, jihad, serta enam batin yaitu sabar, tawakal, ikhlas, ridho, zuhud dan taubat."
Kiai Ali Mustawa yang juga merupakan pengasuh PP. Asy-Syahlaniyah, Jrebeng, Krian tersebut juga menambahkan nasihat agar senantiasa bersyukur atas usia yang diberikan oleh Allah SWT.
"Banyak umurnya tidak barokah, ada yang sedikit umurnya barokah, di dunia ini suatu saat akan meninggal semua, ada yang membawa amal dan ada yang tidak membawa amal, semoga kita semua, sungguh orang yang beruntung adalah yang panjang umurnya dan barokah dari Allah SWT," pungkasnya.
Ulama' NU Asal Bulang
KH. Rohmat Sholahuddin bin KH. Makhfudz Thohir berasal dari ketok pungging mojokerto, mendirikan pondok pesantren Al- Mujahadah Bulang tahun 1985, santrinya pada saat itu ribuan yg berasal dari berbagai daerah dengan wadah IKAPDA (Ikatan santri Pesantren Al-Mujahadah), beliau wafat tahun 2019, dan sekarang diteruskan oleh putra-putrinya, Gus Jazuli Rahmat, S.Kep.Ns & Gus Faisal Rahmat, SE. Sedangkan putrinya Sovi Rahmawati, S.Pd mendirikan Pondok Putri Al-Mas'adah, satunya lagi masih mondok di pesantren.
Kiprah Kiai Rohmat di NU :
2002 - 2007 Rois Syuriyah MWC NU Prambon
2007 - 2019 Musytasyar MWCNU Prambon
2007 - 2012 A'wan PCNU Sidoarjo
2012 - sekarang masih tercatat sebagai Jajaran Syuriyah PCNU Sidoarjo.
Pengajian ditutup oleh doa dari Rois Syuriah MWCNU Prambon KH. Nurcholis Yahya. (Noven)