JEDONGCANGKRING - PAC Pencak Silat Nahdlatul Ulama (PSNU) Pagar Nusa Prambon menggelar Pentas Seni Budaya di Gelar UMKM dan Festival Santri MWCNU Prambon (03/08/2022).
Kegiatan yang diikuti oleh atlit-atlit pencak silat sekecamatan Prambon tersebut dimulai ba’da Isya dan memberikan pertunjukan jurus-jurus, kombinasi serta kolosal khas Pencak Silat Nahdlatul Ulama.
Ketua PC PSNU Pagar Nusa Sidoarjo Hari Purwono menerangkan, inti dari pagar nusa adalah mewarisi budaya di Indonesia. “Alhamdulillah tahun ini Sidoarjo mendapat dua emas untuk Porprov Jawa Timur, hal ini merupakan peningkatan dari tahun sebelumnya yang hanya mendapat satu emas,” kata Hari.
Hari Purnomo menambahkan, di Pagar Nusa ada beberapa tingkatan.Semua tingkatan mengenakan sabuk berwarna hijau yang membedakan hanya pelet sabuknya. Putih, kuning, merah itu untuk tingkatan PAC.
Kemudian biru dan coklat untuk tingkat Pimpinan Cabang (PC), sedangkan hitam khusus untuk Pimpinan Wilayah (PW) dan pelatih di Pimpinan Pusat (PP) . Selain sebagai Pencak Silat Nahdlatul Ulama, Pagar Nusa juga merupakan anggota Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI).
Ketua PAC Pagar Nusa Prambon, Rahman menerangkan, PAC Prambon merupakan pimpinan anak cabang termuda di Kabupaten Sidoarjo, namun atlitnya bisa menjadi juara di perwakilan Jawa Timur.
Atlit yang dimaksud adalah Fajar, salah satu atlit dari Prambon yang mewakili mengikuti Kejuaraan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Jawa Timur dan mendapat 1 emas.
Selain itu PAC Pagar Nusa Prambon juga mendapat beberapa kali juara I yaitu ; Juara 1 KOSN II Kota Surabaya, Juara 1 Kejurnas Pagar Nusa Jawa Timur, Juara 1 Festival Perorangan dalam rangka memperingati Hari Santri, Juara 1 Seni Tunggal IPSI, Juara 1 Tanding Putri Malang Championship, Juara 1 Tanding Putra Yogyakarta Championship, Juara 1 Kejurkab Pencak Silat Pagar Nusa Sidoarjo.
“InsyaAllah, sanad keilmuannya jelas dan kita ini adalah santri, NU itu bapaknya kita, Pagar Nusa adalah anaknya, PAC Pagar Nusa Prambon membuka pendaftaran murid baru. Kegiatan latihannya setiap hari minggu sore di kantor MWCNU Prambon, mari kita lestarikan tradisi ini pada anak-anak kita,” pungkas Rahman.
Pagar Nusa juga memberikan pengajaran ekstrakulikuler di lembaga-lembaga pendidikan yang masih berafiliasi dengan Nahdlatul Ulama’.
Penampilan Pentas Seni budaya dimulai dengan pembacaan Tilawah Al-Qur’an oleh seorang atlit cilik Pagar Nusa. Kemudian dilanjut dengan penampilan gerakan-gerakan khas Pencak Silat Nahdlatul Ulama’. Kegiatan ditutup dengan atraksi bantengan oleh beberapa atlit Pagar Nusa.
Sumber : https://nusidoarjo.or.id/pagar-nusa-unjuk-seni-budaya-di-gelar-umkm-dan-festival-santri-mwc-nu-prambon/