PRAMBON – Lajnah Ta’lif WA Nasyr (LTN) Majelis Wakil Cabang (MWC) NU Prambon mewawancarai Iqlima In An Am pada Sabtu (26/03/2023). Ia merupakan pemenang Juara 2 Lomba Fotografi LENSA SMANISDA Cup Aetheria 2023. Siswi SMK Ma’arif NU Prambon (SKANUPRA) ini mengaku fotografi sudah menjadi hobinya dan ia senang dapat mengasah hobinya di SMK.
“Fotografi sudah menjadi hobi saya, dari saya sekolah di SMP/MTS, sudah suka fotografi, alhamdulillah bisa masuk di jurusan yang sesuai dengan bidang yang saya minati yaitu multimedia di SMK Ma’arif NU Prambon, di sini saya terus mengembangkan hobi saya dan terus belajar hingga ke arah videografi hingga filmografi,” ujarnya.
Ia juga mengaku melewati berbagai macam persiapan sebelum mengikuti lomba yang diadakan oleh OSIS SMAN 1 Sidoarjo tersebut. Ia tidak sembarangan menghasilkan kualitas foto. Segala hal yang ia pelajari di dunia fotografi menjadi salah satu penentu kemenangan yang ia raih.
“Banyak sekali persiapannya, yang pertama saya harus menentukan konsep foto, kedua saya harus menentukan objek foto apa saja dan siapa saja, ketiga saya harus menentukan tempat foto, keempat saya harus menyesuaikan kondisi dan cuaca, ini yg menentukan sebuah foto bisa menjadi karya yang layak dikomersilkan atau tidak,” ujarnya.
“Yang terakhir saya harus menyesuaikan dengan pengaturan kamera DSLR, yaitu setting aperture, shutter dan iso, ketiga hal ini akan sangat menentukan hasil daripada karya foto tersebut,” imbuh anak kelas X SMK Ma’arif NU Prambon tersebut.
Pengumuman pemenang dilaksanakan di Aula SMAN 1 Sidoarjo pada (18/03/2023). Meskipun melalui proses yang panjang dan perhitungan yang matang, Iqlima mengaku senang menjadi juara dalam lomba tersebut.
“Alhamdulillah, senang banget, yang pertama kaget dan tidak menyangka saya bisa jadi juara 2 meskipun saya baru kelas X, dari orang tua juga sangat bangga anaknya bisa meraih prestasi, perjuangan saya dari awal masuk jurusan ini tidak sia-sia dan akhirnya bisa membuahkan hasil,” ujarnya.
Setelah ini, ia berkomitmen untuk terus mengasah minatnya tersebut. Gadis asal Desa Simogirang, Kecamatan Prambon ini bercita-cita untuk melanjutkan ke perguruan tinggi yang ia mimpikan selepas SMK nanti.
“Saya akan terus mengasah minat dan bakat saya untuk mengikuti lomba-lomba selanjutnya, dan terus berusaha semaksimal mungkin, juara ini saya anggap titik awal dari saya untuk meraih masa depan yang lebih baik, dan saya berharap bisa terus saya kembangkan hingga bisa masuk ke PTN favorit,” ujarnya. (Noven)
*pertama kali diupload oleh nusidoarjo.or.id